Cara Memindahkan Foto dari iPhone ke Laptop

  • Post author:
  • Post category:Teknologi

Memindahkan foto dari iPhone ke Laptop ini sebenarnya mudah saja. Bahkan caranya hampir sama dengan memindahkan foto dari Android ke laptop. Hal ini tentunya karena Apple ingin selalu memudahkan penggunanaya agar selalu betah dengan produknya.

Langsung saja kita simak cara memindahkan foto dari iPhone ke laptop yang kami kutip dari web bidangtekno.com.

Cara Memindahkan Foto dari iPhone ke Laptop Windows 10

Terdapat 5 cara yang bisa kita gunakan untuk mentransfer foto dari iPhone ke Laptop. Kita juga bisa memilih caranya yang paling mudah dilakukan.

1. Menggunakan Aplikasi Foto Bawaan

Langah-langkahnya yaitu :

  • Langkah pertama, kita hubungkan dulu iPhone ke laptop dengan menggunakan kabel iPhone. Kemudian pada iPhone akan muncul pop up apakah perangkat laptop kita diperbolehkan untuk melakukan akses foto dan video. Disini kita bisa tekan saja dengan Allow.
  • Langkah kedua, Bukalah aplikasi foto bawaan yang ada di laptop. Kita tinggal ketik saja pada kolom pencarian yang terdapat pada taskbar โ€˜Photosโ€ kemudian buka aplikasi foto tersebut.
  • Selanjutnya klik menu Import lalu pilih From a USB Device
  • Apabila semua foto serta video yang ada di iPhone sudah muncul di laptop maka kita bisa pilih foto/video yang akan kita pindahkan. Lalu tekan Import Selected.
  • Kemudian foto/video yang kita pilih tadi akan langsung di save pada laptop. Selanjutnya untuk melihatnya maka kita bisa klik folder Pictures yang terdapat pada windows explorer.

2. Menggunakan Windows Explorer

Langkah-langkahnya :

  • Seperti biasa untuk langkah pertama yaitu dengan menghubungkan iPhone ke laptop. Lalu iPhone akan muncul pop up apakah laptop kita diperbolehkan untuk mengakses foto dan video. Kita bisa tekan saja Allow.
  • Selanjutnya kita buka windows explorer, kemudian klik this PC yang terdapat di sebelah kiri. Setelah itu klik dua kali drive yang bertuliskan Apple iPhone. Cara ini sama dengan kita saat memindahkan foto dari flashdisk ke laptop
  • Langkah ketiga, kita buka folder Internal Storage kemudian klik lagi DCIM. Disini kita akan melihat banyak folder. Semua folder tersebut tersimpan foto dan video milik kita. Apabila kita ingin memindahkan semua foto sekaligus video maka kita bisa copy paste semua foldernya. Namun jika kita ingin memindahkan foto tertentu maka kita bisa mencarinya satu persatu yang ada didalam folder.
  • Apabila kita sudah memilih fotonya maka langsung saja Copy. Kemudian kita bisa memilih mau disimpan pada folder mana di perangkat laptop, setelah itu paste ke laptop.

3. Menggunakan Google Photos

Cara selanjutnya bisa dengan menggunakan aplikasi Google Photos yang sebelumnya di download di Apple Store.

Setelah itu, bukalah aplikasinya lalu izinkan Google Photos mengakses foto dan video kita.

Setelah itu lakukan back up & sync foto-foto serta video yang terdapat pada iPhone ke Google Photos.

Berikutnya tinggal ikuti langkah-langkah dibawah ini :

  • Pertama kita buka browser kemudian kunjungi situs Google Photos
  • Setelah di Google Photos sudah banyak muncul foto serta video maka kita pilih saja yang akan dipindahkan. Lalu klik Download.
  • Kemudian foto akan terdownload pada laptop

4. Menggunakan Google Drive

Langkah-langkahnya :

  • Langkah pertama kita instal aplikasi Google Drive lalu login dengan Gmail
  • Setelah itu Buka Galeri yang ada di iPhone untuk di upload ke Google Drive
  • Pilihlah foto lalu download.

5. Menggunakan iCloud Photos

Langkah-langkahnya :

  • Pertama bukalah browser lalu kunjungi situs iCloud
  • Kemudian login dengan akun iCloud
  • Setelah itu buka photos
  • Lalu pilih foto dan download

Itulah beberapa cara yang bisa digunakan untuk memindahkan foto dari iPhone ke laptop. jika anda inign tentang belajar dunia blogging, utamannya tentang backlink bisa cek di Pushrank.id.